Minggu, 05 September 2010

Mesin Pencuci Sapi Otomatis




mesin pencuci sapi otomatis

De laval adalah salah satu perusahaan yang merancang  mesin-mesin serbaguna di Swedia.  Pionir dari perusahaan ini adalah (Karl) Gustaf (Patrik) de Laval (9 Mei 1845 - 2 Februari 1913), seorang  insinyur dan penemu yang memberikan kontribusi penting bagi industri susu, termasuk menemukan mesin sentrifugal pemisah krim susu dan  mesin pemerah susu, yang dipatenkan pada tahun 1894.


mesin pencuci sapi otomatis 2De Laval  mendapat pendidikan awal di  Institut Teknologi diStockholm  tahun 1863, kemudian melanjutkan di Royal Institute of Technology dan menerima gelar dalam bidang teknis mesin  pada tahun 1866. Setelah itu, pada tahun 1867 deLaval  melanjutkan  pendidikan di Universitas Uppsala dan menyelesaikan gelar doktor dalam bidang kimia pada tahun 1872.

Salah satu hasil karyanya adalah “Mesin Pencuci SapiOtomatis”. Mesin ini diyakini mampu meningkatkan produktifitas sapi perah serta menurunkan resiko penyebaran penyakit.

Salah satu bagian dari mesin ini, berupa sebuah “sikat” berukuran besar yang dibuat dari bahan khusus. Sikat ini berfungsi untuk“menggosok” badan sapi serta memperlancar peredaran darah.  Hasilnya, selain  badan sapi menjadi bersih, juga  memberikan sensasi “kenikmatan” yang membuatsapi lebih sehat dan bahagia. Efeknya, produksi susunya meningkat hingga 3,5%.


Hingga saat ini De Laval telah menjual  hingga 30.000 unit mesin pencuci sapi ini dan mulai mengekspor produknya  ke wilayah Inggris.




Sumber :



  • forum.scpgsm.net



  • wikipedia.org
  • ◄ Newer Post Older Post ►