Selasa, 14 September 2010

Tips Seputar Makanan Hamster



Memilih makanan siap saji

Hamster adalah hewan omnifora atau mekanan segala, namun jangan memberikan sembarang makanan. Anda dapat memberikan makanan hamster kering siap saji buatan pabrik seperi makanan utamanya. Banyak produk makanan hamster yang dijual di petshop atau supermarket. Di Indonesia tersedia beberapa merk makanan hamster seprti Ultra Blend, XtraVital, Vitakraft, Hamsfood, Hagen, Minimal Goods, Hartz, dan Nutriblocks. Kadang-kadang makanan formula tidak sesuai dengan selera hamster. Oleh karena itu, jangan beli terlalu banyak. Beli sedikit dahulu dan lihat apakah hamster menyukai makanan tersebut atau tidak.





Hati-hati memberikan snack

Selain makanan utama, hamster juga perlu diberi makanan lain (snack) agar kebutuhan gizinya terpenuhi jangan diberikan sncak terlalu banyak, cukup seminggu sekali. Pemberian snack terlalu sering akan mengakibatkan ketidakseimbangan gizi. Hal ini dapat berefek negatif di kemudian hari, terutama ketika hamster melahirkan dan menyusui. Selain itu, juga bisa menyebabkan kerusakan pada saluran kencingnya serta menyebabkan diare dan kelainan pada proses kehamilan karena obesitas. Pilihlah snack yang kering speerti kacang-kacangan, roti, biskuit dan sereal. Sementara jenis buah dan sayur yang bisa diberikan antara lain apel, pir, pisang, wortel, bayam, kubis/kol, brokoli, toge, jagung manis, kentang rebus, kacang tanah, kacang kulit, kacang mete, kacang almond, serta kacang kedelai.






Yang tidak boleh diberikan pada hamster

Makanan yang tidak boleh diberikan sama seklali kepada hamster adalah jeruk, cokelat dan makanan yang telah diberi bumbu. Makanan ini dapat membahayakan kesehatan hamster, Jagalah anak-anak anda untuk tidak memberikan makanan campulan / snack mereka kepada hamster karena bisa berakibat kematian. Jangan pula memberikan bawang putih, daun bawang dan seledri karena dapat menjadi racun bagi hamster.





Meningkatkan nafsu makanan

Umumnya hamster makan dua kali sehari. Namun, kadang-kala hamster Anda mogok makan atau nafsu makannya menurun. Anda bisa melakukan perlakuan sebagai berikut. Coba jangan memberikan hamster Anda makanan selama sehari. Pagi hari jangan diberi makan, tetapi pada malam hari Anda memberikannya makanan. Lakukan cara seperti ini selama tiga hari. Biasanya pada hari ke-4 hamster Anda akan makan sampai makanan yang diberikan tidak tersisa.
KLIK LINK DIBAWAH UNTUK MENDUKUNG AGAR BLOG INI TETAP ADA: TRIMS!


◄ Newer Post Older Post ►