Shearer disinyalir akan menggantikan posisi manajer Steve Kean di Ewood Park, yang mengundurkan diri pekan lalu. Mundurnya Kean tampaknya disebabkan sulitnya menggantikan sosok Sam Allardyce yang kini menangani West Ham.
Sementara Shearer, yang pernah berjaya dengan mengantar Blackburn menjuarai Liga Premier tahun 1995 belum kembali aktif di sepak bola, usai menjadi pelatih sementara Newcastle pada 2009, dan gagal menyelamatkan bekas timnya dari degradasi.
Meski begitu, Shearer mengaku siap menemui manajemen The Rovers, karena tertarik untuk membantu Blackburn kembali ke kasta Premier League musim depan.
"Saya belum membicarakannya dengan pimpinan Blackburn. Jika mereka berminat, saya akan segera berdiskusi dengan mereka," ujar mantan bomber timnas Inggris tersebut.
Kendati demikian, ia memiliki persyaratan yang harus dipenuhi, seperti pengelolaan klub yang lebih baik dan ia juga ingin lebih diyakinkan oleh manajemen mengenai pekerjaannya.
"Dengan pengalaman saya berada di sini, saya bisa mengadakan pembicaraan dengan mereka. Tetapi saya pikir ada beberapa hal yang perlu diperbaiki," pungkasnya.