Senin, 30 April 2012

Update Google Penguin Terbaru 2012


Update Google Penguin Terbaru 2012


Udah kenal sama Google penguin?, kini Google memilih jenis hewan ini buat update algoritma mesin pencariannya terbaru. Setelah Panda, Google penguin adalah update dari google yang menjadi momok menyeramkan buat para internet marketers seperti saya ini. Bisa jadi halaman affiliate yang sudah bercokol di pejwan turun dratis bahkan melorot entah kemana alias sandbox bahkan sampai deindex. Lalu bagaimana menyikapi update Google penguin terbaru 2012 ini agar tetap eksis di dunia internet marketing. Simak terus liputannya.

Salah satu teori algoritma yang menyebutkan bahwa Google menyukai halaman yang tidak terlalu banyak iklan alias advertisement, artinya apa?, artinya jika kita terlalu menggunakan banyak iklan di halaman landing page, otomatis akan kena dampaknya. Untuk informasi lebih lanjut silahkan dibaca artikel yang berhubungan erat dengan page layout algorithm ini http://googlewebmastercentral.blogspot.com/2012/01/page-layout-algorithm-improvement.html.

Yang lebih dahsyat lagi, update Google panda terbaru banyak merontokkan situs-situs yang sudah lama bertengger di halaman pertama, sehingga ga salah kalau update terbaru banyak yang bilang bahwa update terbaru akan dinamakan Google Titanic, tapi Google sendiri menamakannya dengan istilah Google Penguin.

http://googlewebmastercentral.blogspot.com/2012/04/another-step-to-reward-high-quality.html.

Sebenarnya sudah lama Google mendengungkan untuk membuat konten yang unik dan original, dan search engine pasti menyukai hal itu, dan sekarang-pun sama juga halnya, konten unik akan selalu mendapatkan prioritas pertama dari hasil pencarian mesin Google (terlepas dari dukungan backlink dan teknik SEO tingkat tinggi lainnya), saya pernah membuat sebuah kw yang berbau bisnis, itupun saya gempur dengan artikel yang unik dan original asli tulisan tangan sendiri, didukung dengan internal linking antar post, walhasil kw tersebut nangkring terus di halaman satu dan nomer satu pula.

Lalu Bagaimana tips menghadapi update Google penguin terbaru 2012 ini agar tetap eksis di dunia internet marketing dan terus bisa berbisnis di internet dengan aman?. Ada beberapa tips yang mungkin bisa anda praktekkan agar terhindar dari terjangan Google penguin diantaranya:

1. Update-lah Web/blog anda secara professional dengan mengikuti aturan main yang baik dan benar, semua itu kita lakukan hanya untuk mendatangkan visitor dan agar mereka mendapatkan konten yang baik serta informasi yang mereka butuhkan.

2. Jangan bermain secara hitam alias dengan teknik-teknik yang justru merugikan anda, seperti membuat banyak halaman dan sub-domain yang berisikan konten duplikasi.

3. Tidak sembarangan mengincar kw yang tidak ada relevansi dengan website atau posting di blog anda.

4. Sistem yang melakukan pencarian ke Google amat sangat untuk dihindari.

5. Website yang mengandung redirect mohon untuk di kurangi bahkan dihilangkan.

6. Isi konten seunik mungkin jika anda sedang mengikuti sebuah program affiliasi, sehingga dengan demikian website anda terhindar dari update Google.

7. Satu lagi dan ini sangat sangat tidak membuat para IMers merasa tenang, jangan menggunakan software untuk menaikkan ranking web (nah lo?), jadi kudu gimana atuh?, apa harus submit artikel secara manual?, yah kurang lebih begitu lah..hehe...

Jika kurang jelas, silahkan untuk membaca update Google penguin terbaru 2012 ini agar tetap eksis di dunia internet marketing di
http://support.google.com/webmasters/bin/answer.py?hl=en&answer=35769

Salam sukses.
◄ Newer Post Older Post ►