Backlink adalah sebuah proses dimana Googlebots akan meng-indeks sebuah link dari sumbernya (blog yang kita berikan komentar) menuju target link tersebut dalam hal ini adalah blog kita, sehingga sebuah blog yang memiliki link keluar /outbond link dengan platform blog berupa dofollow, maka blog yang tertarget akan mendapatkan sebuah nilai dari google, yaitu berupa peningkatan peringkat di search engine.
Backlink berkualitas memang harus bisa kita dapatkan agar bisa menaikkan peringkat blog kita di search engine, bagaimana caranya?, selain bertukaran link dengan blog teman kita, juga jangan ragu-ragu untuk bisa mendapatkan backlink dari website dengan pagerank tinggi (ehem-ehem...) dan setopik dengan topik blog kita.
Toh kalaupun tidak setopik, tidak apa-apa, namun sebaiknya kalau sobat sekalian mau berburu backlink secara natural/alami, perbanyak komentar di semua blog yang ada di blogosphere dengan kata kunci yang sobat bidik. Sehingga dengan demikian akan memperbanyak backlink dan mudah-mudahan meningkatkan peringkat blog sobat.
Dalam memberikan komentar juga harus diperhatikan, jangan sampai komentar yang kita berikan di-delete oleh moderator blog tersebut karena kita memberikan komentar singkat yang pernah ada (misalnya : "sip..."), sehingga kita tidak bisa meninggalkan jejak kata kunci yang kita target.
Biasakan memberikan komentar berupa 1-2 paragraf tentang apa yang sedang ditulis dalam artikel yang kita komentari, sehingga selain memberikan kepuasan kepada sang blogger tuan rumah, kemungkinan juga kita akan mendapatkan traffik tambahan dari pembaca lain di blog tersebut.
Juga perhatikan kata kunci yang kita target dalam memberikan komentar di blog milik orang lain, kalau toh tidak ada bisa memberikan keyword dan yang hanya tampil profil blogger kita, kita bisa memasukkan kode html dengan cara yang sopan dan tidak bernada spam, sehingga admin bisa mentolerir hasil kerja keras komentar anda.
Saya rasa rekan-rekan/sobat sekalian sudah tahu bagaimana cara berkomentar yang baik dan benar, sehingga saya tidak perlu untuk membahasnya disini. Saya berharap dengan meninggalkan jejak di blog ini saya berterima kasih sekali apabila ada kritikan dan saran, sehingga kita bisa belajar SEO bersama-sama demi kemajuan dunia blogging kita.
Semoga bermanfaat.