Kamis, 28 Januari 2010

Serius Menjalani Bisnis Hosting, Saya Beli Domain

Bisnis hosting yang telah saya jalani beberapa minggu ( baca updatenya di sini ) telah direspon banyak pihak baik pemula atau yang telah lama berkecimpung dalam dunia bisnis online. Bagi pemula - mungkin - masih bingung menjalaninya bagaimana, tapi bagi yang telah expert atau ahli tentu saja menjalani bisnis hosting seperti sudah bukan perkara yang sulit. Bahkan ada - mungkin juga - yang telah lama memakai hosting Hostgator langsung memanfaatkan accountnya juga menjalani bisnis ini. Tentu saja karena sudah punya account sendiri di Hostgator sebelumnya, mereka tidak bergabung melalui URL saya. Tapi bagi bang kumis ndak masalah, semoga aja saya dapat pahala. He he he.

Serius menjalani bisnis hosting akhirnya saya membeli domain khusus untuk mempromosikannya. Namanya sesuai dengan bisnis itu sendiri. Yaitu http://bisnis-hosting.net. Dan alhmamdulillah sudah mulai terindex di om google.co.id. Ke depan saya targetkan bisa mengisi halaman pertama google dengan kata kunci bisnis hosting. Kenapa pakai .net kok bukan .com ? Domain .com ternyata sudah dibeli oleh teman saya mas Lutvi Avandi. Sebenarnya sangat mudah membeli domain dan kemudian mengintegrasikan antara hostgator dengan domain yang kita beli. Intinya adalah memasukkan ns dari Hostgator ke domai yang telah kita tentukan. Dalam beberapa hari web saya bisnis-hosting.net telah bisa diakses dan siap dipasarkan. Ke depan, untuk sobat yang masih pemula dalam urusan membuat minisite untuk mempromosikan affliatenya, saya akan buatkan tutorial khusus. Doakan semoga masih sehat dan tangan masih kuat untuk mengetik :).

Bagi rekan Blogger yang ingin bertukar link sudah saya sediakan di footer / halaman bagian bawah web. Atau langsung klik di sini. Silahkan gunakan dengan sebaik-baiknya. Saya ucapkan terima kasih atas kerja samanya.

Salam sukses
◄ Newer Post Older Post ►